Jumat, 01 Agustus 2008

Tips Rambut Indah dan Sehat

1. Menggaruk rambut
Kalau kamu seorang yang suka menggaruk - garuk kepala saat sednag bingung, tengsin atau malah iseng. Perlu kamu tahu, saat menggaruk kulit kepala, secara otomatis menggarut rambut juga. Orang yang punya masalah ketombe, rata-rata menggaruk kepalanya selama 90 menit per minggu. Akibatnya sangat mingkin rambut menjadi rusak dan rontok. Solusinya pilih shampo yang mengandung formula anti ketombe dan gunakan setiap hari. Cara lainnya, rambut diusap dengan santan kelapa lalu dipijat dengan lembut lalu bilas sampai bersih. Santan kelapa juga dapat mendorong pertumbuhan rambut.

2. Menyisir terlalu keras
Jangan karena buru-buru , kamu menyisir rambut dengan asal-asalan. Akibatnya rambut akan mengangkut di sisir. Gesekan yang ditimbulkan menyebabkan rambut menjadi lemah, rapuh dan patah-patah. Sehingga menyebabkan kerusakan pada rambut.





3. Sisir asal-asalan
Saat kamu memutuskan membeli sisir yang hanya melihat model dan warnanya tapi carilah sisir yang punya gigi lembut dan lebar. Sisir jenis ini memudahkan masuknya rambut di sela-sela sisir. Untuk kamu yang rambutnya sering diikat, jangan terlalu kencang mengikatnya, karena ramut menjadi mudah patah, karena rambut jadi mudah patah, rontok, dan dapat membuat kepala pusing.



4. Produk Sembarangan
Hampir semua produk perawatan rambut menawarkan kelebihannya masing-masing. Biar rambut kamu nggak salah memakai produk perawatan rambut, sebaiknya kamu cek terlebih dahulu. Jangan membeli produk pembersih rambut atau kosmetik penata rambut yang terlalu keras, karena dapata menyebabkan rambut menjadi lepek atau layu.



5. Rambut berwarna
Ingin tampil beda dan cantik, nggak harus mengorbankan rambut. Sekarang waktunya kamu mempunyai rambut dengan warna alami. Cara mengembalikan rambut ke warna aslinya, kamu dapat menggunakan kemiri. Caranya kemiri disangrai kemudian ditumbuk hingga mengeluarkan minyak. Lumuri rambut dengan kemiri tumbuk minimal seminggu sekali agar hasilnya maksimal.

1 komentar:

Nuril Zone mengatakan...

hii..hi...tips loe ok jga...tar gw coba dch...kyanya stelah gw baca artikel loe sola "TIPS MERAWAT RAMBUT" gw bsa lebih merawat,,,kya nya loe juga dah nerapin tips ini..pantes lo langsung potong poni lo...gw di sisni lebih mengomentari soal poni lo..